Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 32:18-19

32:18 Bangsaku akan diam di tempat yang damai, di tempat tinggal yang tenteram di tempat peristirahatan yang aman. 32:19 Hutan akan runtuh seluruhnya dan kota akan direndahkan serendah-rendahnya

Yesaya 4:5-6

4:5 Maka TUHAN akan menjadikan di atas seluruh wilayah gunung Sion dan di atas setiap pertemuan yang diadakan di situ segumpal awan pada waktu siang dan segumpal asap serta sinar api yang menyala-nyala pada waktu malam, sebab di atas semuanya itu akan ada kemuliaan TUHAN sebagai tudung 4:6 dan sebagai pondok tempat bernaung pada waktu siang terhadap panas terik dan sebagai perlindungan dan persembunyian terhadap angin ribut dan hujan.

Yesaya 25:4

25:4 Sebab Engkau menjadi tempat pengungsian bagi orang lemah, tempat pengungsian bagi orang miskin dalam kesesakannya, perlindungan terhadap angin ribut, naungan terhadap panas terik, sebab amarah orang-orang yang gagah sombong itu seperti angin ribut di musim dingin,

Yesaya 26:20-21

26:20 Mari bangsaku, masuklah ke dalam kamarmu, tutuplah pintumu sesudah engkau masuk, bersembunyilah barang sesaat lamanya, sampai amarah itu berlalu. 26:21 Sebab sesungguhnya, TUHAN mau keluar dari tempat-Nya untuk menghukum penduduk bumi karena kesalahannya, dan bumi tidak lagi menyembunyikan darah yang tertumpah di atasnya, tidak lagi menutupi orang-orang yang mati terbunuh di sana.

Yesaya 28:17

28:17 Dan Aku akan membuat keadilan menjadi tali pengukur, dan kebenaran menjadi tali sipat; hujan batu akan menyapu bersih perlindungan bohong, dan air lebat akan menghanyutkan persembunyian."

Yesaya 44:3

44:3 Sebab Aku akan mencurahkan air ke atas tanah yang haus, dan hujan lebat ke atas tempat yang kering. Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas keturunanmu, dan berkat-Ku ke atas anak cucumu.

Full Life: MASUKLAH KE DALAM KAMARMU.

Nas : Yes 26:20-21

Sepanjang kesengsaraan besar, ketika Allah menghukum penduduk bumi (bd. Mi 1:3), mereka yang tetap setia kepada-Nya akan menyembunyikan diri dan menanti di hadapan Tuhan dalam doa hingga Dia telah menyelesaikan maksud-Nya dan penebusan terakhir tiba

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

Full Life: AKU AKAN MENCURAHKAN ROH-KU KE ATAS KETURUNANMU.

Nas : Yes 44:3

Sekalipun sebagian besar Israel merupakan bangsa yang murtad pada zaman Yesaya, ia bernubuat bahwa akan tiba waktunya ketika Roh Kudus akan dicurahkan atas angkatan yang akan datang (bd. Yes 32:15; Yer 31:33-34; Yeh 36:26-27; 39:29; Za 12:10-13:1). Sebagian nubuat ini digenapi pada hari Pentakosta (bd. Yoel 2:25-29; Kis 2:17-18;

lihat cat. --> Kis 1:8 dan

lihat cat. --> Kis 2:4)

[atau ref. Kis 1:8; Kis 2:4]

dan menantikan penggenapan penuh bagi Israel setelah mereka menerima Kristus sebagai Mesias

(lihat cat. --> Rom 11:25;

lihat cat. --> Rom 11:26).

[atau ref. Rom 11:25-26]

Pencurahan Roh Allah atas umat-Nya dikaitkan dengan pemulihan, berkat, dan keproduktifan (ayat Yes 44:3-4).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 32:18,19;4:5,6;25:4;26:20,21;28:17;44:3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)